Peran Saka Nasional 2025 resmi digelar di Provinsi Gorontalo. Gelaran pramuka se Indonesia ini dibuka melalui Upacara Buka Adat Bhinneka Tunggal Ika. Acara ini bakal berlangsung enam hari lamanya, dari 3 - 8 November 2025 mendatang.
***
BERINTI.ID, Gorontalo - Suasana Lapangan Peran Saka Nasional 2025 di Kabupaten Gorontalo menjadi khidmat, pada Senin, 3 November 2025 pagi hari.
Ratusan peserta dari seluruh Indonesia tampil dengan balutan pakaian adat masing-masing.
Upacara pembukaan Peran Saka Nasional tahun ini digelar dengan cara yang tak biasa, yakni digelar dengan prosesi adat bertajuk Buka Adat Bhinneka Tunggal Ika (BTI).
Prosesi adat tersebut menjadi simbol awal dimulainya rangkaian kegiatan Peran Saka Nasional 2025, yang akan berlangsung hingga 9 November mendatang.
Upacara penuh makna itu dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Kerja Nasional (DKN) Raihan Sujaya, sementara Wakil Ketua Kwartir Nasional Bidang Saka, Sako, dan Gugus Dharma, Wahyu Adi, bertindak sebagai pembina upacara.
Ratusan peserta tampak membentuk formasi setengah lingkaran di lapangan. Simbol dari persatuan di tengah keberagaman.
Di tengah upacara tersebut, para peserta menampilkan pakaian adat khas daerah masing-masing, menegaskan nilai Bhinneka Tunggal Ika, bukan sekadar semboyan, tetapi nyata dalam kebersamaan.
“Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas kita semua. Melalui Satuan Karya Pramuka, kita percaya Indonesia akan semakin berjaya,” ujar Raihan dalam amanatnya.
Puncak upacara adat BTI ditandai dengan penancapan kapak pusaka adat ke tanah lapangan. Tindakan simbolik itu menjadi penegasan tekad Gerakan Pramuka untuk menjaga keutuhan dan persatuan bangsa di tengah kemajemukan budaya Indonesia.
Bagi para peserta, prosesi adat BTI bukan sekadar seremonial pembuka. Upacara tersebut mengandung makna mendalam, yakni sebuah penghormatan terhadap adat istiadat dan nilai persaudaraan yang menjadi roh kepramukaan.
Upacara ini juga mengajarkan arti penting persaudaraan lintas daerah, di mana para pramuka dari Sabang sampai Merauke berkumpul, berbaur, dan saling mengenal tanpa sekat suku maupun bahasa.
Selain sebagai simbol persatuan, pelaksanaan upacara BTI juga menjadi bentuk penghormatan terhadap tradisi kepramukaan yang selalu menanamkan nilai luhur kebangsaan.
Setelah prosesi adat selesai, kegiatan dilanjutkan dengan upacara pembukaan resmi yang dipimpin langsung oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Budi Waseso.
Dalam sambutannya, Budi menegaskan pentingnya kegiatan Peran Saka Nasional sebagai ruang aktualisasi generasi muda yang disiplin dan cinta tanah air.
"Pramuka adalah benteng moral bangsa. Kegiatan seperti ini membentuk karakter, membangun kebersamaan, dan memperkuat semangat kebangsaan anak muda kita," ujar Budi Waseso.
Dengan dibukanya Peran Saka Nasional 2025, berbagai agenda kegiatan pramuka mulai dari pelatihan, bakti sosial, hingga eksplorasi budaya dijadwalkan berlangsung di berbagai titik di Gorontalo.
Ajang ini menjadi momentum besar bagi para peserta untuk berkontribusi nyata melalui karya dan pengabdian kepada masyarakat.
Husnul Puhi
Berawal dari semangat menyuarakan kebenaran, Husnul Puhi terjun ke dunia jurnalistik sejak 2022 dan pernah berkarier di media nasional yang membentuk perspektifnya dalam menyampaikan informasi dan memperkuat tekadnya menjadi suara bagi publik.